CAMPUS HIRING BERSAMA PT TAEKWANG INDUTRIAL INDONESIA DAN PRODI PBK: KOREAN TRANSLATOR IN INDUSTRIAL MANUFACTURING

Pandemi Covid-19 sekarang ini, lagi-lagi tidak menyurutkan Prodi Pendidikan Bahasa Korea, FPBS, UPI untuk melakukan kegiatan guna mengembangkan karir mahasiswa dan alumni. Senin, 7 Juni 2021 adalah hari dimana pertama kalinya Prodi PBK menerima kunjungan dari pelaku dunia industri yaitu PT Taekwang Industrial Indonesia. Kunjungan ini adalah sebagai bentuk perhatian dari PT Taekwang kepada Prodi PBK yang melahirkan para penerjemah bahasa Korea yang siap terjun di dunia industri.

PT Taekwang Industrial Indonesia adalah salah satu perusahaan besar dari Korea yang bergerak dalam bidang manufaktur sebagai produsen salah satu sepatu terkenal di dunia. PT Taekwang yang bertempat di Subang, Jawa Barat ini memiliki 29.000 karyawan dan lahan pabrik yang sangat luas. “PT Taekwang adalah salah satu perusahaan yang ikut membangun perekonomian daerah Subang dan sangat memperhatikan kesejahteraan karyawannya”, ujar Leader Recruitment PT Taekwang, Aditya Artha. Kehadiran PT Taekwang disambut langsung oleh Ketua Prodi PBK Bapak Didin Samsudin.

Sebagai bentuk perhatian, PT Taekwang bekerja sama dengan Prodi PBK mengadakan Campus Hiring untuk mahasiswa dan alumni Prodi PBK. Bertempat di Auditorium FPBS Lantai 4, PT  Taekwang memperkenalkan perusahaannya dan memberikan bimbingan karir kepada 32 orang mahasiswa dan alumni yang hadir. Tidak hanya itu, PT Taekwang juga memberikan kesempatan kepada mahasiswa dan alumni siap kerja untuk bergabung dengan perusahaannya melalui psikotes dan wawancara. Mahasiswa dan alumni yang lulus pada psikotes dan wawancara kali ini akan langsung dikirim ke PT Taekwang untuk seleksi berikutnya. PT Taekwang melakukan penerimaan pegawai khusus untuk mahasiswa dan alumni yang memenuhi kualifikasi sebagai penerjemah bahasa Korea yang nantinya akan ditempatkan di berbagai divisi perusahaan.

Kedatangan PT Taekwang Industrial Indonesia ke Prodi PBK ini diharapkan dapat membuka luas kerja sama prodi dengan dunia industri khususnya perusahaan-perusahaan Korea. Berbagai macam program sudah disiapkan oleh Prodi PBK sebagai upaya mengembangkan karir mahasiswa dan alumni. Salah satunya adalah kerja sama dengan PT Taekwang Industrial Indonesia ini. Magang di industri, studi lapangan, bimbingan karir, rekrutmen alumni dan berbagai macam program lain yang akan dilakukan oleh Prodi PBK dengan pelaku dunia industri di Indonesia. Adanya kerja sama PT Taekwang dengan Prodi PBK ini semoga dapat membuka jalan untuk program-program tersebut.

*JM

Share link

Facebook
Twitter
WhatsApp
Telegram