MAHASISWA PBK KEMBALI MERAIH PRESTASI INTERNASIONAL

Matahari Sukmadjati (1903942), mahasiswa Prodi Pendidikan Bahasa Korea berhasil meraih juara satu tingkat internasional dalam ajang bergengsi The 25th K-SPEECH WORLD CONTEST yang diadakan oleh The Association of Korea Speech Eloquence. Kompetisi ini diselenggarakan secara daring pada tanggal 9 Oktober 2021. Matahari merupakan satu-satunya perwakilan dari Indonesia, setelah menjuarai pada ajang di tingkat nasional.

Lomba debat orasi internasional bahasa Korea ini merupakan agenda tahunan yang diikuti oleh lebih dari lima negara, diantaranya Indonesia, Thailand, China, Timor Leste, Kamboja, dan Vietnam. Atas prestasi yang telah diraih, Matahari berhak mendapatkan beasiswa untuk belajar bahasa Korea secara langsung di Korea selama 1 tahun dan hadiah hiburan berupa skin care produk Korea.

Semoga dengan prestasi yang telah diraih Matahari, mampu memotivasi mahasiswa lainnya untuk berprestasi  di tingkat nasional maupun internasional.

*JM

Share link

Facebook
Twitter
WhatsApp
Telegram