The Forgotten Princess, Pagelaran yang Tak Terlupakan

BANDUNG – Pada tanggal 13 Desember 2017, mahasiswa Prodi Pendidikan Bahasa Korea Angkatan 2016 telah melaksanakan Pagelaran Seni yang berjudul “The Forgotten Princess” yang diselenggarakan di Gedung Amphiteater UPI Jl. Dr. Setiabudhi No.229 Bandung. Kegiatan yang seluruh panitia dan pemerannya adalah Mahasiswa Angkatan 2016 ini merupakan Ujian Akhir Semester pada Mata Kuliah Keahlian Fakultas (MKKF) yaitu Apresiasi Bahasa dan Seni (BS300) yang diampu oleh ibu Velayeti Nurfitriana Ansas, M.Pd dan ibu Risa Triarisanti, M.Pd. Tema yang diangkat dalam pagelaran  tersebut adalah “Maaf Karena Melupakanmu Ongju-nim”.

Kegiatan pagelaran ini dimulai pukul 13.00 WIB dan dibuka oleh pembawa acara, yang selanjutnya diikuti oleh laporan kegiatan acara oleh Erillda Kusuma Fardani (1606541) selaku Ketua Pelaksana dan dianjutkan dengan sambutan dari ibu Velayeti Nurfitriana Ansas, M.Pd selaku salah satu dosen Pengampu Mata Kuliah serta sambutan dari Ketua Prodi Pendidikan Bahasa Korea (Didin Samsudin, M.M) yang diwakili oleh ibu Risa Triarisanti, M.Pd. selaku Dosen Pembimbing Kemahasiswaan.

Dalam acara ini, mahasiswa Prodi Pendidikan Bahasa Korea menyajikan pagelaran drama yang diangkat dari cerita asli yang diadaptasi dari film The Last Princess. Selain itu, ada juga sajian budaya tradisional yang berupa Tari Tradisional Rawayan oleh Sari Tiana Arti (1607841) dan penampilan Angklung yang membawakan dua buah lagu berjudul Everytime (Chen ft Punch) dan Symphony yang Indah (Once).

Acara puncak pada kegiatan tersebut adalah pertunjukan drama yang membius para penonton hingga larut dalam alur cerita yang disajikan. Tak lupa pula, pemutaran video behind the scene selama latihan berlangsung dan dilanjutkan dengan menyanyikan lagu Don’t Worry dari Lee Juck yang dinyanyikan oleh satu angkatan.   Pada akhir kegiatan, pembawa acara memberikan kuis untuk para penonton dimana penonton yang berhasil menjawab akan mendapatkan hadiah hiburan dari panitia, kemudian acara ditutup dengan kegiatan foto bersama para dosen dan mahasiswa.

Share link

Facebook
Twitter
WhatsApp
Telegram